Layanan Fasilitasi Pengembangan Pendampingan Produk

Industri kecil dan menengah (IKM) saat ini cukup berdaya saing dalam keunikan dan kreativitas dari beragam produk yang dihasilkannya, bahkan peran IKM ini mampu mendukung sektor pariwisata dan perekonomian masyarakat suatu daerah. Hal ini didorong karena inovasi yang diciptakan tidak hanya bersifat penemuan produk baru saja, melainkan sebuah inovasi yang bisa dikomersialisasikan. Inovasi inilah yang sangat diperlukan oleh para pelaku usaha terutama dibidang inovasi produk dan kemasan.

Inovasi Produk dan kemasan sangat diperlukan untuk meningkatkan daya saing produk IKM di pasar lokal, ritel modern hingga pasar ekspor. Diperlukan sebuah sistem inovasi industri kecil menengah untuk menumbuhkan dan mengembangkan IKM itu sendiri, yakni sebuah sistem yang memungkinan transfer iptek secara intensif dan bertemunya aktor-aktor pengembang pelaku usaha baik dari unsur pemerintah, akademisi, pengusaha/industri, dan sektor ketiga (non-government organization). Belajar dari negara maju, bahwa untuk mengembangkan sebuah industri, tidak cukup hanya dengan melakukan penyuluhan, tetapi dengan melakukan pembinaan intensif sehingga industri dapat berekembang hingga berdiri sendiri.

Kontak