Pasar Murah Pemerintah Kabupaten Sigi Dalam Rangka Menjelang Bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H di Kecamatan Sigi Biromaru

Pemerintah Kabupaten Sigi melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sigi bekerjasama dengan Perusahaan Umum Badan Urusan logistik (Perum Bulog) Kantor Wilayah Sulawesi Tengah melakukan kegiatan Pasar Murah dalam rangka menjelang Bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H, serta respon terhadap kenaikan harga pangan yang terjadi akhir-akhir ini khususnya harga beras.

Kegiatan ini akan dilaksanakan di 16 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sigi dengan jumlah paket sembako keseluruhan sebanyak 21.276 paket dan dapat dibeli dengan membawa kupon yang telah dibagikan kepada masyarakat oleh perangkat yang ditugaskan pada setiap kecamatan.

Pelaksanaan Pasar Murah hari Senin, 04 Maret 2024, kembali dilaksanakan bertempat di Kecamatan Sigi Biromaru dengan titik lokasi pelaksanaan bertempat di Kantor Kecamatan Sigi Biromaru dengan jumlah paket yang disalurkan sebanyak 2.076 paket.

Untuk diketahui, tiap paket yang dijual dengan harga normal Rp 132.000/paket dan harga setelah subsidi dijual dengan harga Rp 85.000/paket (Subsidi Rp 47.000/paket). Setiap paket tersebut berisi 5 kg beras kualitas premium, 2 liter minyak dan 2 kg gula pasir.

kegiatan pasar murah kali ini dimulai dari pukul 09.00 WITA - paket habis, dengan catatan jika sampai dengan pukul 14.00 WITA masih ada paket sembako maka akan dijual secara bebas ke masyarakat yang tidak memiliki kupon dan akan dibatasi hanya 1 paket sembako/orang.

Pemerintah Kabupaten Sigi berharap dengan pelaksanaan kegiatan ini akan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya khususnya dalam menekan kenaikan harga bahan pokok yang terjadi akhir-akhir ini, khususnya menjelang bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H.